Selasa, 08 September 2020

, , , , , ,

KAMPIUN SEJATINYA

Oleh Mang AMSI (Founder MIQINSIF.com )






Sedari awal, saya sudah menegaskan kepada anak-anak Fahmil Quran Cianjur bahwa kemenangan sejati adalah ketika kita tidak berhenti belajar.

Seperti hari ini, meski kita belum tertakdirkan masuk ke babak selanjutnya, tapi hasil ikhtiar belajar kita menuai hasilnya.

Kemenangan hakiki akan tercipta ketika berujung senang dan tenang. Bukan rasa gamang, bimbang atau bahkan melakukan hal yang pantang.

Saya bangga dan bahagia pernah menjadi bagian dalam perhelatan ini. Semoga Allah senantiasa memberikan keberkahan bagi kita semua.

Terima kasih kepada semua pihak yang telah mensupport kami selama proses ini. Aamiin.

---
Silakan klik youtube.com/mangamsi untuk menonton rekaman penampilan tim MFQ Kabupaten Cianjur di MTQ Provinsi Jawa Barat ke-XXXVI di Subang
Continue reading KAMPIUN SEJATINYA

Rabu, 12 Februari 2020

, , , , , , , , , ,

[DOWNLOAD] BANK SOAL FAHMIL QUR'AN NASIONAL 2006-2018

Pagi ini salah seorang alumni Miqinsif MAN 3 Cianjur, Priyatna Hendriawan (Juara 1 MFQ pada MTQ Kab. Cianjur 2018) menyampaikan kabar gembira tentang link unduhan soal-soal Fahmil Quran tingkat Nasional dari mulai tahun 2006 sampai dengan 2018. Link tersebut berasal dari satu blog yang beralamat di https://www.ceritabumi.com/soal-fahmil-quran/.


Berikut ini soal-soal Fahmil Quran tingkat Nasional dari tahun 2006 s.d 2018 (Kendari s.d Medan),silakan diunduh ya teman-teman!

1. Fahmil Quran Nasional di Kendari 2006

2. Fahmil Quran Nasional di Banten 2008

3. Fahmil Quran Nasional di Bengkulu 2010

4. Fahmil Quran Nasional di Ambon 2012

5. Fahmil Quran Nasional di Batam 2014

6. Fahmil Quran Nasional di Mataram 2016
7. Fahmil Quran Nasional di Medan 2018


Terima kasih kepada pengunggah postingan di ceritabumi.com yang telah rajin mengumpulkan bank soal Fahmil Quran dari tahun 2006 sampai dengan 2018. Semoga menjadi amal jariyah yang terus mengalir pahalanya.
Continue reading [DOWNLOAD] BANK SOAL FAHMIL QUR'AN NASIONAL 2006-2018

Sabtu, 01 Februari 2020

, , , , ,

Alhamdulillah, 5 Tim Miqinsif MAN 3 Cianjur Makin Sip Prestasinya!

Alhamdulillah, di MTQ Tingkat Kabupaten Cianjur ke-45 ini, Miqinsif menorehkan prestasi sebagai berikut:

 
Juara 1 Putri (Kec. Cibinong)
Juara 2 Putri (Kec. Tanggeung)
Juara 2 Putra (Kec. Tanggeung)
Juara 3 Putri (Kec. Cianjur)

Juara Harapan 2 Putri (Kec. Cijati)


Alhamdulillah, prestasi MIQINSIF makin sip! Terima kasih atas doa dan support teman-teman semuanya.
Continue reading Alhamdulillah, 5 Tim Miqinsif MAN 3 Cianjur Makin Sip Prestasinya!

Rabu, 08 Januari 2020

, , , , ,

Pengantar Fahmil Quran

Miqinsif.Com, CIANJUR -- Mulai postingan ini, kita akan menyimak perjalanan founder MIQINSIF (Fahmil Qur'an Intensif), Mang Amsi, selama mengenal Fahmil Qur'an sejak awal perkenalan sampai kondisi paling update. Tulisan ini dikitup dari ebook yang dipublikasikan di ResearchGate dengan judul The Miracle of Fahmil Qur'an. 

 #FQ 01 
Kali ini saya ingin bercerita mengenai Fahmil Qur’an. Mengapa Fahmil Qur’an (selanjutnya disingkat FQ) ini sering kali mengiringi alur kehidupan yang saya alami? 

#FQ 02 
Saya ingin mendefinisikan sekaligus mendeskripsikan dulu apa itu FQ? Secara garis besar, FQ disini dapat dibagi menjadi 2 konsep: 
1. FQ secara hakiki (sekaligus umum) sebagai bentuk upaya pemahaman komprehensif terhadap ayat-ayat al-Qur’an dengan mengintegrasikan berbagai keilmuan yang mendukung 

2. FQ secara khusus diasosiasikan sebagai salah satu bidang lomba dalam perhelatan MTQ yang mulai diperlombakan secara nasional sejak tahun 1983 di Padang, Sumatera Barat Nah dalam tulisan selanjutnya, kita akan mencoba membahas kedua varian ini dan efek ‘domino’ nya terhadap kehidupan yang saya jalani, tentunya diselingi juga dengan kisah khas ‘miracle’ yang mengiringinya.
Continue reading Pengantar Fahmil Quran
, , ,

Sapu Bersih MFQ Kabupaten Cianjur ke-44!

Miqinsif.Com, CIANJUR  -- Subhanallah walhamdulillah….25 tahun silam, akhir 1993. Saya mewakili Cibeber untuk Musabaqoh Fahmil Qur’an tingkat Kabupaten Cianjur di Gedung Bina Karya, Tanggeung.
Kala itu, mesjid kaum sekarang masih lapangan dan pengkolan beureum masih benar benar beureum terlihat dari tempat kafilah di Pasko, rumah orang tua Sinsin Kurnia, yang belakangan menjadi juara MFQ Tingkat Provinsi 2011 di UIN Bandung.

Saat itu, saya dan tim kandas oleh Cipanas/Pacet di babak penyisihan.

25 tahun kemudian, awal 2018. SMPN 1 Cibeber menjadi saksi tiga tim MIQINSIF (Fahmil Quran Intensif) MAN 3 Cianjur a.k.a Man Tanggeung Cianjur berhasil menyapu bersih 3 kasta utama (Juara 1, 2 dan 3) meski para siswa mewakili asal daerah yang berbeda (Tanggeung, Pagelaran & Cibinong).

Uniknya, ketiga tim ini menyisakan Cipanas sebagai juara harapan ke-1 yang 25 tahun sebelumnya mengandaskan pelatihnya saat di Tanggeung.



There can be miracles when we believe
Continue reading Sapu Bersih MFQ Kabupaten Cianjur ke-44!