Sejarah MIQINSIF

MIQINSIF (Fahmil Quran Intensif) adalah sebuah komunitas pembelajar Fahmil Qur'an yang digagas oleh Mang AMSI (Asep Muhammad Saepul Islam), guru bahasa Arab MAN 3 Cianjur yang juga pembina unit kegiatan Fahmil Qur'an di bawah naungan UPTQ MAN 3 Cianjur.

MIQINSIF lahir sebagai ikhtiar melestarikan aktivitas memahami dan mengamalkan Al-Qur'an sebagai kitab suci dalam berbagai sendi kehidupan.

MIQINSIF mulai dirintis pada tahun 2007 pada saat mengirimkan delegasi atas nama Kecamatan Tanggeung pada MTQ Kabupaten Cianjur yang dihelat di Cijati. Selanjutnya, pada tahun 2008, secara resmi MIQINSIF menjadi salah satu kegiatan UPTQ MAN 3 Cianjur (dh MAN Tanggeung). 

Pada tahun 2014, alhamdulillah salah seorang alumni MIQINSIF berhasil menjuarai Cabang Fahmil Qur'an MTQ Nasional ke-25 di Batam, Kepulauan Riau mewakili Provinsi Jawa Barat. Empat tahun berselang, pada tahun 2018, alhamdulillah tim MIQINSIF berhasil menyapu bersih kejuaraan MFQ (1, 2 dan 3) pada MTQ Kabupaten Cianjur yang ke-44 di Kecamatan Cibeber. Silakan klik di sini untuk melihat daftar pencapaian tim binaan MIQINSIF.

Kontak


0 komentar:

Posting Komentar